Cari Artikel di blog Media Belajar Siswa

Loading
Untuk mencari artikel cukup ketikan kata kunci dan klik tombol CARI dengan mouse -Jangan tekan ENTER.

IHT (In House Training )

Beberapa hari kemarin di SMA Negeri 5 Balikpapan telah diselenggarakan Program IHT. Yang merupakan suatu bentuk kegiatan pelatihan bagi guru-guru untuk meningkatkan kompetensi dan kualitas guru dalam proses pembelajaran. Materi pelatihan meliputi pembahasan pada perangkat pembelajaran beserta pengembangan dalam implementasi-nya.

Secara rinci uraian pembahasannya adalah mengenai silabus, RPP, metode penulisan soal, kisi-kisi dan pembuatan model pembelajaran berbasis multimedia dan terakhir membuat Blog yaitu : Wordpress
Peserta yang hadir dalam pelatihan IHT yakni kelompok guru bahasa, guru MIPA, guru IPS, guru muatan lokal, dengan narasumbernya berasal dari Tim Pengembang Kurikulum Dinas Pendidikan Kota Balikpapan.
Pelatihan diselenggarakan dari hari Selasa, 15 Juni 2010 sampai dengan Sabtu 19 Juni.

Diharapkan hasil akhirnya adalah para guru semakin kreatif dengan wawasan yang lebih mendalam dan paham akan metode yang tepat guna dalam proses pembelajaran.

" Tidak ada kata terlambat untuk berbenah, walau usia sudah menua, kesibukan bertambah-tambah....tapi karena nafas masih seirama dengan nadi, maka belajar masih berguna "

Salam belajar dari si pembelajar ^__^

13 komentar:

  1. semangat... pak guru
    semoga teknologi bisa di pergunakan dengan baik ya pak....
    kami selalu murid didik selalu mendukung kalian ^_^

    BalasHapus
  2. Wah pak guru yang suka mengajar saja masih belajar. Apalagi aku yang cuma murid. Kudu harus belajar dan belajar.
    Mohon bimbingannya pak guru.

    BalasHapus
  3. Sip ! Dengan adanya pelatihan seperti ini guru guru Indonesia akan semakin profesional. Nice !

    BalasHapus
  4. belajar memang nggak mengenal batas usia yah ^^

    BalasHapus
  5. AMIN,,,,MUDAH-MUDAHAN GURU SEMAKIN KREATIF,,,,

    BalasHapus
  6. salam sobat
    benar mas,tidak ada kata terlambat untuk berbenah, walau usia sudah menua.
    terus semangat belajar.

    BalasHapus
  7. Moga dengan adanya training kayak gitu, kualitas guru guru di indonesia makin semakin mantap, bukan tambah turun kualitasnyaa..

    :D

    BalasHapus
  8. semangat smenagat y pak guru...heheh
    salam hangat dari blue

    BalasHapus
  9. memang begitu ya Kurikulum Dinas Pendidikan Kota Balikpapan

    BalasHapus
  10. memang begitu ya Kurikulum Dinas Pendidikan Kota Balikpapan

    BalasHapus
  11. sukses untuk program IHT nya mas, semoga makin menambah pengetahuan.

    suka banget ama pesen terakhir nya
    yup gak ada salahnya untuk berbenah

    BalasHapus
  12. wah, disekolah tempat saya mengajar belum ada yang seperti ini. Entah belum ada atau saya yang kurang tahu.. =(

    btw, i like this quote
    []" Tidak ada kata terlambat untuk berbenah, walau usia sudah menua, kesibukan bertambah-tambah....tapi karena nafas masih seirama dengan nadi, maka belajar masih berguna "[]
    nice =D

    BalasHapus
  13. semangat pak guru
    salam hangat dan sukses selalu

    BalasHapus

(Terima kasih sudah mau berkunjung ke Blog Arya-Devi sudut kelas media belajar siswa)
Komentar Anda sebagai masukan berharga dan juga sebagai jalinan interaksi antar pengguna internet yang sehat. Dan jika berkenan mohon dukungannya dengan meng-klik tombol G+.

Jika berkenan dengan artikel di Blog ini,Mohon dukungan dengan klik G+ di Aryadevi Sudut Kelas